Pages

Sabtu, 31 Desember 2011

Sony Ericsson Xperia neo V Hp Android Bisa Ambil Gambar 3D Sweep Panorama

Sony Ericsson  telah mengumumkan Xperia neo V ( angka Romawi lima, bukan huruf v). neo V  memiliki spesifikasi yang sama dengan  Xperia Neo sebelumnya, kecuali kamera. Xperia Neo V memiliki  5 megapiksel bukan 8 megapixel. Sony Ericsson telah mengalami kesulitan manufaktur sensor kamera 8 megapiksel sejak gempa bumi tragis terjadi belum lama ini Jepang.
Sony Ericsson Xperia neo V memiliki spesifikasi layar 3,7 inci  FWVGA Reality Display dengan permukaan tahan gores ; Qualcomm MSM8255 chipset Snapdragon dengan 1GHz prosesor Scorpion, grafis Adreno 205   dan RAM 512MB. Ada juga kamera 5 megapiksel yang mampu merekam video HD dan fungsi panorama 3D sweep, termasuk banyak pilihan konektivitas, di mana Port HDMI ada juga. Xperia Neo V berjalan di atas   Android 2.3.4 Gingerbread.
Ada juga teknologi BE Mobile Bravia engine pada layar Xperia Neo V ini untuk menikmati tampilan berkualitas tinggi.

Sony Ericsson Xperia neo V akan dirilis pada Q4 tahun 2011 ini, namun harga Sony Ericsson Xperia neo V belum terungkap.


Pengerjaan Kabel Bawah Laut RI-Malaysia Telah Selesai


Kabarnya, pembangunan  konstruksi jaringan kabel bawah laut sepanjang 400 kilometer yang menghubungkan Batam, Dumai dan Melaka sudah rampung.
Rute dari jaringan kabel bawah laut ini adalah Melaka-Batam-Dumai-Melaka. Landing di Malaysia disediakan oleh Telekom Malaysia, sedangkan di Indonesia disediakan oleh XL.
Sistem kabel Batam, Dumai Melaka (BDM) terdiri dari dua pasang serat yang dirancang untuk menyediakan setidaknya 1,28 Tbps, dengan teknologi  Dense Wavelength Division Multiplexing, (DWDM) dan memiliki kemudahan untuk dapat dilakukan upgrade.
Sistem ini akan melengkapi sistem jaringan dengan kapasitas bandwith besar yang tersedia di kawasan Asia Tenggara ini. Dengan kapasitas bandwith yang besar, diharapkan sistem ini akan memberikan kontribusi yang maksimal untuk kelancaran perekonomian RI-Malaysia.

LG Luncurkan LG X350, Ponsel Dual Sim Dengan TV Digital


Maraknya Ponsel China dengan fitur TV digital membuat LG berinisiatif untuk membuat ponsel sejenis, tentunya ditambah dengan fitur-fitur  terbaru dari LG.
LG X350 adalah sebuah ponsel yang hadir dengan dukungan TV digital dan kemampuan dual on GSM, layaknya Ponsel-ponsel China. ukurannya relatif mungil, dengan ukuran 11,1×6,1×1,35 cm serta bobot 116 g. Diagonal layarnya 2,3 inci, dengan kerapatan 174 ppi pada resolusi 320 x 240 piksel.
Jenis TV  digital yang dipakai pada LG X350 ini yakni ISDB-T (Integrated Services Digital Broadcasting-Terrestrial), yakni layanan penyiaran digital terestrial terintegrasi. Dengan begitu penggunanya akan bisa menikmati siaran TV digital.
Fitur lainnya adalah adanya kamera  2 megapiksel, namun sayangnya kamera yang dibenamkan pada LG X350 tanpa dukungan lampu flash maupun autofokus.
Untuk masalah koneksifitas, telah disediakan Bluetooth, Port MicroUSB, dan Java. Sayangnya belum ada informasi resmi mengenai harga yang ditawarkan LG untuk LG X350 ini.

Lenovo IdeaPad S110 Netbook 10 Inci dengan Intel Atom N2600 Cedar Trail Terbaru

Lenovo telah memposting sebuah video promosi untuk sebuah netbook IdeaPad di YouTube yang disebut IdeaPad S110.   Namun video ini tidak menyebut prosesor, orang-orang di NewTechnik melihat di daftar list ritel untuk S110 yang ternyata menginformasikan netbook ini akan memiliki prosesor Intel Atom N2600 Cedar Trail dan dihargai sekitar $ 320.

Menurut video ini, IdeaPad  S110 akan  memiliki keyboard dengan ukuran 98 persen dari keyboard berukuran penuh, lalu netbook ini memiliki tebal 0,6 inci , dan berat 2,5 pon.
Sepertinya Lenovo tidak membuat ruang untuk tombol mouse . Tombol kiri dan kanan tampak diintegrasikan ke dalam sebuah touchpad kecil di bawah keyboard.
Lenovo IdeaPad S110 akan memiliki layar 10,1 inci HD, USB 3.0, WiFi, 3G opsional, dan sebuah webcam 2MP opsional, 720p. Lalu netbook ini juga memiliki USB 3.0, port VGA, dan akan datang dengan pilihan warna merah, biru, hitam, atau cover putih. IdeaPad S110 akan menggantikan IdeaPad S100 netbook 10 inch yang tidak lagi tersedia dari Lenovo.com.

Nokia Collection Telah Tersedia Di Toko Aplikasi Windows Phone

Kerja sama yang melibatkan Nokia dan Microsoft mulai menampakan hasilnya, setelah beberapa waktu lalu merilis windows phone pertama mereka, Nokia Lumia, kini beberapa aplikasi juga mulai terlihat dikembangkan.
Dalam hal pengembangan aplikasi, telah terlihat dengan hadirnya menu khusus Nokia Collection pada toko aplikasi Windows Marketplace di ponsel Nokia Lumia. Pada menu tersebut terlihat ada lima aplikasi, yaitu Nokia Maps, Contacts Transfer, WRC Live, TuneIn Radio, dan App Highlights.
Nokia dan Microsoft secara eksklusif menyediakan aplikasi tersebut, karena Integrasi ini tidak berlaku bagi produsen Windows Phone lainnya, seperti LG, Samsung, dan HTC.
Aplikasi Nokia akan bisa dijual ke pasar Microsoft, dan begitu pula sebaliknya, konten dan aplikasi Microsoft akan memasuki pasar Nokia.

4 Gadget Yang Diprediksi Booming Tahun 2012


Menurut anda, gadget apa yang akan booming di tahun 2012?  Berita Teknologi akan mengutip sebuah prediksi yang dibeberkan oleh Techruch yang telah memprediksi 4 gadget yang akan booming di tahun depan, keempat gadget tersebut adalah.
1. Nokia Lumia 710
Walau ada kabar miring mengenai Lumia, namun Techruch menempatkan Nokia Lumia 710 diposisi pertama sebagai perangkat yang kemungkinan besar akan booming ditahun depan. walaupun ini merupakan ponsel berbasis Windows Phone, namun Lumia 710 termasuk ponsel cerdas murah daripada  Lumia 800.

2. Ultrabooks

Ultrabooks adalah tambahan yang diperlukan untuk ekosistem laptop dan harus ditanggapi dengan serius. Ketipisan akan menjadi andalan bagi Dell ataupun Lenovo melawan kedigdayaan tablet sekaligus meminimalisir kekuasaan MacBook. Kita lihat saja bagaimana kepopuleran Ultrabook ditahun depan.

3. Kindle Fire

Kindle Fire memang bukan tablet Android murah pertama, Namun keunggulan layanan toko online dan cloud, membuat Kindle Fire menjadi istimewa. Selain para pengamat memprediksi Kindle Fire bakal di posisi kedua setelah iPad, di masa depan Fire bukan tidak mungkin akan berada di daftar kado Natal 2012 bagi banyak pengguna tablet biasa.
4. PSP Vita
Konsol Game terbaru ini memang tidak menawarkan fitur 3D seperti Nintendo, namun sejumlah fitur dan teknologi baru yang bahkan tidak terpikirkan sebelumnya, membuat para analis yakin PSP Vita akan sukses besar di tahun 2012.

HTC Dan Samsung Siapkan HTC Radiant Dan Samsung Mandel, Ponsel Windows Phone LTE


The Verge, sebuah situs berita teknologi yang familiar berkat beritanya tentang Microsoft, menyatakan bahwa HTC dan Samsung sedang mempersiapkan dua buah ponsel LTE yang akan beroperasi dengan Windows Phone.  kedua ponsel ini diharapkan akan hadir pada awal 2012 mendatang.
Sumber tersebut  juga mengatakan bahwa keduanya akan beroperasi dengan versi terbaru dari Mango, bukanlah generasi berikutnya yaitu Tango.
HTC tengah mempersiapkan HTC Radiant, yang sebelumnya dikabarkan akan beroperasi dengan Tango, namun ternyata tidak. Sedangkan Samsung sedang mempersiapkan Samsung Mandel yang merupakan ponsel yang akan memiliki layar lebih besar dari 4.3 inchi.
Sayangnya, sampai saat ini belum ada informasi mengenai spesifikasi ataupun harga dari HTC Radiant dan Samsung Mandel ini secara lebih detil,  diharapkan kedua ponsel LTE ini akan diumumkan pada acara CES atau MWC pada Februari mendatang di Barcelona.

Belum Lama Dirilis, LG Jil Sander Sudah Potong Harga 50%

Belum lama dirilis, Smartphone besutan LG, LG Jil Sander telah  didikson habis habisan sampai setengah harga atau 50%. Smartphone Mango  yang juga dikenal dengan nama E906 ini mendapat potongan harga besar dikarenakan penjualan yang nampaknya kurang mendapatkan sambutan baik di pasar ponsel dunia, khususnya Inggris.
LG Jil Sander yang  pada November lalu dijual 299.99, sekarang bisa didapatkan dengan harga 149.99 atau setara dengan Rp.2,1juta untuk versi unlocked. LG E906 alias Jil Sander ini memiliki layar 3.8 inchi dengan resolusi 480×800piksel, prosesor 1 Ghz, kamera 5MP auto focus, penyimpanan mencapai 16GB, HSDPA, Wi-Fi, GPS, Bluetooth, 3.5 mm headset jack,dan aplikasi bawaan Jil Sander.

Tablet Acer Iconia Tab A501 dengan Koneksi 4G, Layar 10.1 Inci dan Android Honeycomb

Selain LG Thrill 4G dan HTC HD7 AT & T juga mengumumkan tablet Acer Iconia Tab A501 dengan layar 10.1-inci berbasis Android di acara CTIA2011.  Tablet berukuran  10,1-inci ini sudah menggunakan Android 3.0 Honeycomb  sebagai sistem operasi, prosesor 1GHz dual-core  NVIDIA Tegra, kamera menghadap belakang dengan sensor 5 megapiksel, kamera HD menghadap ke depan , dan port HDMI-out untuk menampilkan konten pada HDTV.
Layar tablet ini memiliki resolusi 1280x800px yang bisa dikatakan resolusi tinggi utk layar berukuran 10 inci saja. Rincian lain, seperti harga Acer Iconia Tab  A501 dan ketersediaan, belum diinformasikan. (sumber)

Gamepad 60Beat, Stik Game Untuk iOS Dengan Dual Analog


Game portable memang saat ini menjadi primadona, hal itu dibuktikan dengan penjualan PS Vita yang mengalami lonjakan yang luar biasa, tapi tetap saja, bagi sebagian kalangan, game portable masih memiliki banyak kekurangan, salah satu diantaranya adalah dalam hal kontrol game.
Untuk itulah,  60beat menawarkan sebuah solusi dengan stik game yang memiliki dual analog beserta directional pad standard dan tombol-tombol game untuk iOS. GamePad ini dihubungkan ke iPhone, iPad dan iPod Touch dengan cara yang cukup unik, dari jack headphone 3,5mm.
Namun kekurangannya, tidak semua jenis game bisa mengunakan gamepad ini, hanya game yang diprogram dengan dukungan gamepad ini saja yang bisa dimainkan.
Untuk saat ini hanya ada 2 game yang mendukungnya, namun 60beat menyatalan koleksi besar dukungan game akan ditambahkan di bulan Februari 2012. Harga GamePad ini sekitar $49.99.

IMO Tab Y3, Tablet PC Lokal Spesifikasi Android Plus Dual-Core Harga Dua Jutaan


Setelah berhasil merilis tablet super murah, IMO X3 dan X5, kiniIMO Mobile Entertainment kembali menawarkan produk tablet terbaru yang diklaim lebih baik kualitasnya dari tablet-tablet IMO yang lain, IMO Tab Y3.
Namun kali ini nampaknya IMO tidak akan menyerang konsumen kelas menengah kebawah, tapi produk terbarunya ini lebih difokuskan untuk kalangan kelas menengah keatas.
Panel navigasi pada IMO Tab Y3 terlihat lebih rapi dan atraktif, sedangkan untuk desain keseluruhan, tampilan Imo Tab Y3 masih terlihat sama dengan Tablet IMO yang dulu.
Tablet IMO terbaru ini juga telah menggunakan layar sentuh kapasitif berjenis TFT, dengan resolusi 800×480 piksel plus 2 point multi-touch. Untuk Sistem Operasi masih sama dengan para seniornya yakni Android Froyo 2.2.
Bedanya, untuk  tablet Tab Y3, IMO membenamkan prosessor dual-core 1GHz ARMv7 (VFPv3, NEON), yang diklaim mampu memberikan kinerja lebih optimal. Tak hanya itu, Adobe Flash Player 10.1 pun telah didukungnya. Juga, memori RAM 512MB, plus media storage internal 4GB, yang akan diperkuat dengan microSD hingga 32GB.
IMO Tab Y3 juga sudah dibekali dengan kemampuan audio recorder, serta Doc To Go, eBook, PDF, Voice Call, SMS, dan pendukung fitur email. Untuk masalah harga, IMO Tab Y3 dihargai sekitar Rp. 2 Juta.

Tiga Ponsel Sony Ericson Akan Mendapat Rilis Nightly dari Cyanogemod


Custom ROM paling terkenal dalam dunia Android, CyanogenMod, yang memberikan tampilan standar tanpa tambahan UI dari vendor untuk ponsel Android melalui post-nya pada akun Google+ tadi malam mengumumkan bahwa 3 ponsel Sony Ericson akan mendapatkan rilis “nightly” dari CyanogeMod.
Ketiga ponsel tersebut adalah XPERIA Pro (codename Iyokan), XPERIA Active (codename Satsuma), dan Live with Walkman (codename Coconut).
Nightly merupakan tahap awal dari pengembangan CyanogenMod, nantinya Nightly akan berkembang menjadi alpha, beta, release candidate (RC), dan stable.

RIM Akan Keluarkan BlackBerry Pertama Berbasis QNX Pada 2012



Baru-baru ini Research in Motion telah mengumumkan beberapa ponsel pinter terbarunya. Deretan ponsel terbaru tersebut menggunakan BlackBerry 7 sebagai sistem operasinya.
Meskipun sudah mengeluarkan beberapa ponsel baru, ternyata hal tersebut masih belum memuaskan beberapa pihak. Dibanding ponsel dengan OS BlackBerry 7, banyak pihak lebih menginginkan BlackBerry berbasis QNx.
Rumor terbaru mengatakan bahwa RIM akan mengeluarkan ponsel berbasis QNX pertamanya pada Q1 2012. Mereka menyebut ponsel pintar tersebut dengan nama BlackBerry Colt.
Menurut info dari BGR, ponsel ini akan ditunjang dengan prosesor single core dengan baterei yang dapat mendukung performa prosesor dual core serta layar dengan resolusi yang tinggi. Pihak perusahaan mengatakan mereka akan mengeluarkan BlackBerry Colt sesudah tes terhadap batereinya.

Blackberry Colt dengan OS QNX akan memiliki Spesifikasi Prosesor Dual Core?

Rincian lebih lanjut tentang smartphone BB dengan kode Colt yang akan datang dari RIM berbasis QNX  mulai terungkap. Kita awalnya berpikir bahwa prosesor single core akan digunakan untuk menghemat baterai, melawan apa yang sebagian besar sudah ada di pasaran. Namun, RIM ternyata akan menjejalkan prosesor dual-core dalam perangkat, dan akan membuat full touchscreen juga, seperti saudaranya yaitu BlackBerry Playbook lebih besar dengan layar 7-inci.
Sementara spesifikasi yang tepat dari prosesor dan ukuran layar  belum diketahui pasti, diharapkan bahwa RIM akan memberikan tampilan setidaknya ukuran yang sama dengan BlackBerry Torch baru 9850/9860 yang berukuran 3,7-inci. Kita ini juga berpikir bahwa ponsel ini akan menggunakan radio HSPA + ketika meluncurkan, dan belum teknologi 4G LTE , menurut sumber Crackberry.
Co-CEO RIM Mike Lazaridis menggunakan Rapat Umum Tahunan Pemegang Saham perusahaan untuk mengungkapkan bahwa perangkat pertama yang akan menjawab tantangan persaingan dengan  iPhone dan Android akan diluncurkan pada Q1 2012.

Ini Dia Headset Gaming Keren Carbon & Krypton


Psyko-Krypton-Gaming-Headset
Psyko-Krypton-Gaming-Headset

Serunya main game bukan berarti harus membuat ruangan berisik. Anda bisa bayangkan betapa kurang nyamannya warnet yang menyediakan berbagai game online, tentu sangat gaduh dan tidak nyaman dengan suara hingar bingar tersebut. Alangkah baiknya kalau Anda menggunakan headset khusus untuk bermain game. Menilik akan hal tersebut, Psyko Audio Labs membesut headset Carbon dan headset Krypton 5-speaker khusus untuk main game.
Kedua model headset gaming tersebut sudah dibundel dengan kecanggihan teknologi PsykoWave yang mana dapat memperdengarkan kualitas suara sejernih dan sangat akurat sehingga akan terdengar begitu nyata ketika Anda sedang memainkan game favorit Anda. Anda yang suka main game pasti akan merasa masuk ke dalam dunia game ketika mendengar efek suara yang jernih ini dan bermain game pun akan semakin menyenangkan.


Headset gaming model Psyko Carbon dan Krypton ini masing-masing memiliki 5 speaker yang dipasang di beberapa bagian headset tidak hanya di bagian telinga tapi juga di bagian atas kepala. Sehingga efek suara dari headset yang beratnya 0.9 kg tersebut dapat menghasilkan suara berdentum-dentum sangat nyata di telinga Anda. Ditambah lagi dengan adanya Psyko Amplifier yang mana memberikan kekuatan sendiri untuk menghasilkan kualitas suara yang baik yang bisa Anda dengar ketika memakainya. Selain itu untuk bagian utama headset bisa diputar sesuka Anda ketika sedang digunakan, Anda juga bisa menggunakan mickroponnya untuk berkomunikasi dengan tim game online Anda.
Untuk model Carbon sendiri kini sudah menggunakan kabel anti kusut yang mana juga dilapisi dengan konektor dengan lapisan berwarna kuning keemasan. Kini Anda bisa langsung memesannya melalui Amazon. Untuk model headset Carbon keren ini dibandrol dengan kisaran harga sekitar 199.99 USD (sekitar 2 jutaan rupiah), atau dengan harga 149.99 USD (sekitar 1,5 juta rupiah) untuk model Krypton.


CLEF-R Dan CLEF String, Headset Anti Kusut Terbaru dari TDK

Baru baru ini TDK memperkenalkan dua buah headset in-ear  terbarunya yang sudah dilengkapi peralatan anti-kusut, yaitu seri CLEF-String dan CLEF-R.
Clef String Hadir dengan dua warna dasar hitam dan putih, dari total 10 variasi warna, Dengan menggunakan perangkat ini,  Pengguna bisa membuka gulungan dengan satu langkah saja. Cepat, praktis, dan menghindarkan Anda dari kemungkinan kusut saat penyimpanan.
CLEF-String juga dirancang dengan bodi mungil dan ringan (hanya 8 gram) sehingga membuatnya nyaris tak terasa saat dikenakan. Harga yang ditawarkan untuk Clef String adalah $42 atau sekitar Rp. 390 Ribu.
Sedangkan Clef R adalah sebuah headset yang sangat cocok bagi Anda yang menyukai kualitas suara yang baik, menginginkan kabel anti-kusut, namun menginginkan mekanisme gulung yang lebih kecil.
Spesifikasi CLEF-R tidak jauh berbeda dari CLEF-String dengan mengemukakan bobot ringan, konektor berdesain khusus, dan kualitas suara yang tak kalah baiknya. Namun harga Clef R cenderung lebih murah, yakni $35  atau sekitar Rp 300 ribu.

Kamis, 29 Desember 2011

Aplikasi Nokia Link Versi 2 Beta, Kini Kompatibel di Windows Vista dan XP




 
Setelah merilis Nokia Link beta versi pertama, baru saja Nokia mengumumkan Nokia Link versi beta kedua. Aplikasi yang memungkinkan Anda melakukan sync file multimedia pada Nokia N9 dengan komputer, sekarang kompatibel dengan Windows Vista dan Windows XP. Sebagai tambahan sebelumnya dari Windows 7, Mac OS X 10.6, Snow Leopard dan Mac OS X 10.7 Lion.
Nokia Link Versi kedua juga mendapat perbaikan bugs dan tweak performa. Aplikasi ini memang belum siap untuk keluar dari tahap beta, namun versi ini terlihat  jauh lebih stabil.
Pengembang perangkat lunak Nokia mengklaim bahwa mereka telah merampingkan proses penghapusan file dari smartphone, selain itu, Anda juga sekarang dapat menyalin konten mobile ke dan dari smart playlist di iTunes dan Windows Media Player.

Timeline Facebook Akan Tersedia Pada iPad Mulai Akhir Januari

Walaupun terjadi banyak pertentangan dengan fitur terbaru dari Facebook, Timeline, Namun Facebook akan membawa fitur barunya tersebut ke dalam iPad setelah pertengahan Januari nanti.
Seelumnya, fitur ini sendiri sudah tersedia di aplikasi Facebook untuk iPhone pada update Desember lalu. Meskipun sekarang aplikasi Facebook untuk iOS bersifat universal, namun antar muka pada iPad belum mendapatkan dukungan Timeline.
Timeline seharusnya tiba di iPad bulan Desember, namun ditunda karena beberapa faktor. Faktor penyebab penundaannya adalah  bug dan persetujuan dari Apple untuk penyediaan fitur Timeline di iPad. Rencananya akhir Januari adalah target selanjutnya.
Seperti telah dijelaskan sebelumnya, Timeline adalah cara baru melihat konten profile pengguna Facebook. Semua konten pengguna terorganisir secara kronologis menurut waktu, termasuk status update, foto dan interaksi lainnya. Untuk sekarang ini Timeline masih opsional dan belum semua pengguna Facebook menggunakan fitur ini.

Samsung Galaxy S Plus Terbaru dengan Prosesor 1.4 Ghz & Android Gingerbread

Samsung baru saja menginformasikan tentang smartphone terbarunya yaitu Samsung Galaxy S Plus yang ditargetkan untuk dipasarkan mulai dari Rusia. Ponsel ini akan dipasarkan sebagai edisi Galaxy S 2011 di pasar Rusia tetapi juga akan tersedia untuk pasar lain sebagai Galaxy S Plus.

Ponsel Galaxy S Plus baru ini menawarkan prosesor Snapdragon kecepatan 1.4GHz oleh Qualcomm. MSM8255T Qualcomm yang digunakan dalam Samsung Galaxy S Plus tidak hanya merupakan single-core mobile pertama untuk mencapai 1.4GHz tapi menurut Qualcomm juga mengkonsumsi power yang sama dari versi lebih rendahnya yaitu 1GHz CPU. Chipset tetap memanfaatkan GPU Adreno  205 .
Galaxy S Plus menjalankan iterasi terbaru dari Android yaitu versi 2.3 Gingerbread. Layar tetap berukuran 4-inci yang sama dari jenis Super AMOLED touchscreen kapasitif Konektivitas lengkap ada pada ponsel Android ini dengan adanya Wi-Fi 802.11 b / g / n, Bluetooth 3.0 dan GPS. Handset ini akan memiliki bandrol harga 781 $ / € 539) dan akan masuk Rusia pada bulan Mei 2011 nanti.

Samsung Focus S Tetap Hanya Akan Tersedia Untuk AT&T


Berbekal Prosesor 1,4 GHz  single Core, Samsung Focus S menjelma menjadi sebuah windows phone yang paling diminati. Ditambah dengan luas layar yang lega, sekitar 4,3 inci Super AMOLED Plus dan kamera beresolusi 8 MP, tidak sulit bagi Samsung Focus S untuk menjadi sebuah Smartphone idaman.
Namun tentunya tidak ada yang sempurna di dunia ini, nampaknya kata pepatah ini sangat cocok disematkan pada Samsung Focus S, karena  sampai hari ini Samsung Focus S hanya tersedia di Amerika dan hanya pada operator AT&T saja, padahal banyak sekali yang berharap agar Smartphone ini bisa menjadi smartphone internasional diluar operator AT&T.
Menurut kabar yang terungkap dari Head of Telecommunications Products Samsung di Perancis , Samsung telah menyatakan bahwa Samsung Focus S akan tetap dijual di Amerika saja dan hanya akan tersedia melalui operator At&T saja, ini membuat peminat di luar Amerika harus gigit jari atau harus mengimport sendiri smartphone tersebut.

Senin, 26 Desember 2011

Hapus Akun FB Masal di Finlandia, Timeline jadi Penyebabnya

Tidak semua menyambut dengan baik kehadiran fitur terbaru facebook, Timeline. Di Finlandia, Para pengguna Facebook segera menghapus akunnya setelah menggunakan fitur timeline.
Disinyalir,  Munculnya entri-entri lama di wall Facebook ketika pengguna mencoba fitur Timeline menjadi sebab utama para facebookers Finlandia menghapus akun mereka.
Pihak Facebook sendiri telah menjelaskan bahwa  pesan pribadi yang diumbar di depan umum itu, sebenarnya merupakan entri lama pengguna.
Kehebohan ini tejadi sesaat setelah Kari Haakana, kepala layanan internet di Finnish Broadcasting Company, menulis sebuah peringatan di facebooknya tentang ditemukannya pesan pribadi yang bisa dibaca secara umum dalam fitur timeline.
Salah satu kekurangan dari fitur Timeline Facebook adalah apabila fitur Timeline telah diaktifkan, tampilan facebook tidak bisa dikembalikan lagi ke semula, hal inilah yang menyebabkan para pengguna langsung menghapus akun facebooknya.

Samsung Galaxy S2 Duos I929 Hp Dual CDMA & GSM Layar 4.52 Inci

Sebuah ponsel yang memiliki support terhadap dual network baru saja diluncurkan oleh Samsung. Ponsel bernama Samsung I929 Galaxy S2 Duos ini diluncurkan di Cina oleh China telecom yang memberikan support terhadap jaringan CDMA2000 dan GSM.







Dikutip dari GSM Arena, ponsel ini memiliki layar 4.52 inci WVGA SuperAMOLED plus. Di bagian dalamnya, terdapat prosesor dual core 1.2 GHz. Tak disebutkan prosesor dari perusahaan mana yang digunakan oleh Samsung, namun kemungkinan Samsung menggunakan Exynos untuk ponsel ini.Samsung I929 ini datang dengan dual kamera, 8MP di bagian belakang dan 2MP di bagian depan. Kamera 8MP miliknya, mampu merekam video kualitas 1080p. Ponsel ini diluncurkan dengan menggunakan OS Android Gingerbread, tak disebutkan apakah ponsel ini akan memperoleh update ICS atau tidak.
Spesifikasi lainnya, ponsel ini dilengkapi dengan WiFi, GPS, Bluetooth, microUSB, dan audiojack 3.5mm. Ponsel yang memiliki ketebalan 9.8mm dan berat 132 gram ini memiliki baterei 1800mAh dan memori internal 16GB.

Sel Bahan Bakar Hydrogen Membuat MacBook Bisa Bertahan 1 Minggu


Rencananya Apple akan menggunakan sel bahan bakar hydrogen sebagai pasokan daya bagi Apple MacBook, Dengan menggunakan Sel bahan bakar hydrogen, Gadget besutan Apple tersebut diperkirakan akan kuat bertahan sampai 1 minggu dalam sekali isi ulang baterai.
Sel Bahan bakar  hydrogen tersebut dinamakan Fuel Cell Systems to Power Portable Computing Device dan Fuel Cell System Coupled to a Portable Computing Device, yang nyatanya telah dipatenkan oleh Apple pada tahun 2010. Namun baru akan diterapkan pada MacBook .
“Sel bahan bakar hidrogen memiliki sejumlah keuntungan. Salah satunya memungkinkan pengoperasian perangkat elektronik hingga berhari-hari bahkan sampai satu minggu tanpa diisi ulang lagi,” tulis Apple dalam paten tersebut.
Sel Bahan Bakar hydrogen ini dipercaya sangat hemat dan tentunya ramah lingkungan, Apple juga menyarankan agar perusahaan-perusahaan teknologi sejenis bisa membuat sebuah inovasi terbaru sehingga bisa menghilangkan ketergantungan terhadap bahan bakar yang tidak bisa diperbaharui.

Empat Langkah Mudah Mengatasi Software yang Crash atau Rusak

Jika anda mengalami kerusakan pada software, jangan panik dulu,karena Ada beberapa aplikasi yang memang di program dengan kurang baik, sehingga memblokir sistem atau software lain.
Namun jika software anda benar benar bermasalah, mungkin beberapa langkah dibawah ini bisa berguna bagi anda.
1. Analisa Crash Detail
Apabila software tidak bisa beraksi lagi, maka coba aktifkan tools WhatIsHang. Tools ini akan menganalisis, apakah masalahnya terletak pada interface, system, atau software.
2. Nonaktifkan Program Yang lemot
Apabila sebuah program hang dalam dan terus menerus loading, maka coba close beberapa applikasi yang sedang di buka, atau dengan kata lain, gunakanlah applikasi yang hanya diperlukan saja.
3. Rutin uninstall Software Software yang sudah tidak terlalu penting
Apabila Anda melihat ada yang salah saat proses uninstall, lebih baik segera gunakan tools IObitUninstaller. Pilih “Uninstall | Advance”, tools ini akan menjalankan routine uninstall seperti biasa, mencari, dan menyingkirkan sisa-sisa file dalam registry maupun hard disk. tandai driver tersebut dan klik “Clean up”.
Tools akan menghapus semua file dan entri registry terkait driver sekaligus membuat sebuah backup copy. Apabila perlu, Anda dapat membatalkan penghapusan melalui “Management | Backup Copy”.
4. Close Proses Program Software secara efektif
Coba gunakan AppCrashView apabila anda menemukan sebuah software yang sering Crash. Tools ini secara otomatis akan menganalisis laporan kesalahan Windows dan menampilkan semua crash yang telah terjadi. Klik “Process File” untuk melihat program-program mana saja yang sering crash di dalam sistem.
Setelah menggunakan AppCrashView,  gunakan tools ProcessKO. Tools ini akan berjalan secara otomatis dalam taskbar dan ditujukan bagi programmer yang ingin menguji software buatannya sendiri. Oleh karena itu, pengguna diijnkan membuat “Favorites” untuk proses yang dihentikan, yang selanjutnya dapat dimatikan dengan mudah melalui sebuah tombol.

AMD Radeon HD 7970, VGA Card Terbaru dengan 2048 Prosesor Stream

Advanced Micro Devices (AMD) kembali  meluncurkan graphics card terbarunya yang diberi nama Radeon HD 7970. Performa Radeon HD 7970 diklaim 30 % jauh lebih cepat dari Produk AMD yang dulu, yakni Radeon HD 6970.
HD 7970 menggunakan 2.048 Prosesor Stream, 32 ROP Units, dan 128 Texture Units. Chip yang digunakan adalah GPU Tahiti XT dengan fabrikasi TSMC 28nm. HD 7970 juga telah Dibekali dengan PCL Express 3.0, memori 3GB GDDR5, bandwidth memory 38 bit dan kecepatan 5Gbps.
Besar Clock GPU dari HD 7970 ini bisa mencapai 925 MHz. Namun, clock GPU tersebut dapat ditingkatkan kinerjanya atau overclock hingga 1GHz.
Konektor display HD 7970 terdiri dari satu konektor DVI dan HDMI, serta dua buah konektor Mini-Display Port. Radeon HD 7970 mengonsumsi daya kurang dari 300 watt ketika berada dalam posisi load. Jika berada di posisi idle, hanya mengonsumsi daya kurang dari 3 watt.
Dilihat dari segi tampilan, Radeon HD 7970 tampil garang dengan balutan warna merah dan hitam, AMD juga membuat pendingin dual slot dengan tipe kipas blower. Slot tempat udara keluar juga dibuat lebih besar dibandingkan dengan vga card AMD generasi sebelumnya.
Menurut kabar yang beredar, harga yang harus anda keluarkan untuk membawa pulang Radeon HD 7970 adalah Radeon dollar AS. Namun, HD 7970 ini baru tersedia di pasaran pada bulan Januari 2012.

Acer ICONIA Tab A500 Tablet Android Tegra 2 Mendukung 4G

Acer ICONIA Tab A500 adalah sebuah tablet Android dengan layar 10,1 inci, prosesor NVIDIA Tegra 2  dual core, dan dukungan untuk jaringan 4G LTE Verizon. Tablet ini mampu menangani grafis 3D berkinerja tinggi membuat ICONIA Tab A500 mesin game kecil yang sangat baik yang juga mendukung Flash. Apabila Anda mencari tablet 7 inci bisa melirik Acer Iconia Tab A100
Tablet ini ringan dan tanpa tombol fisik, yang akan bermasalah karena saat ini menjalankan versi Android dirancang untuk memiliki Home, Menu, dan tombol Back. Tapi Acer telah mendapat solusi ini dengan mengimplementasikan fitur yang memungkinkan Anda menggesek di sudut layar untuk membuka tombol pada layar yang Anda dapat menekan dari aplikasi apapun. Ini sedikit lebih elegan solusi daripada yang saya telah melihat pada beberapa tablet Android lainnya yang kekurangan tombol. (sumber)

Spesifikasi ICONIA TAB A500:
  • Verizon 4G LTE connectivity
  • Latest version of Android (not sure if that means 2.2 or 2.3)
  • Acer UI 4.5
  • Clear.fi Media Share feature
  • HDMI port
  • 1080p output
  • 10.1-inch screen
  • Only 13.3mm thick!
  • NVIDIA Tegra 2 dual core 1GHz processor
  • Flash 10.1

Acer Iconia Tab A101, Tablet Android 7 Inci Spesifikasi Prosesor Dual-Core 1Ghz NVidia Tegra 2

Acer kembali memperkenalkan Tablet PC  terbaru mereka yang diberi nama Iconia A101, Sebuah Tablet kesatuan antara teknologi terkini dengan pendekatan stylish. Selain bentuknya yang tergolong mungil untuk ukuran tablet, produk ini dilengkapi dengan prosesor dual-core NVidia tegra 2.
Ukuran layarnya lumayan lega untuk digunakan berselancar didunia maya, 7,0 16:10 multi-touch screen (1024 x 600 px). Permukaan casing perangkat ini halus sehingga membuatnya tampak menarik. Acer sendiri memberikan dua pilihan warna casing untuk Iconia A101,  yaitu Cherry Red dan Trendy Blue.
Selain dibekali dengan 3G, Acer Iconia A101 ini  juga telah menggunakan sistem operasi Android versi 2.3 atau Honeycomb yang kompatibel dengan Flash 10.3, ini tentu saja akan lebih memudahkan untuk membaca buku menggunakan e-book, menjelajah internet atau menyaksikan video di YouTube.
Tablet Android terbaru dari Acer ini juga telah menyediakan port HDMI yang bisa dimanfaatkan pengguna untuk mendapatkan tampilan video berdefinisi tinggi hingga 1.080 piksel. Port ini juga berfungsi sebagai koneksi ke layar televisi atau pilihan layar lebar lainnya.
Fitur tambahan lainnya yang tak kalah menarik adalah kamera 5 megapixel sebagai kamera utama yang telah dilengkapi dengan auto-focus, serta kamera tambahan beresolusi 2 megapixel.  Kapasitas prosesornya dual core 1GHz dengan berat keseluruhan 415 gram.
Acer Iconia A101 juga memiliki aplikasi Acer Day Planer untuk mengatur kegiatan sehari-hari penggunanya. Aplikasi ini dirancang untuk manajemen kegiatan, seperti agenda, email, prakiraan cuaca dan mendapatkan berita terbaru dalam satu tampilan.
Harga Acer Iconia A101 yang ditawarkan Acer untuk produk terbarunya ini adalah sekitar Rp 3,8 Juta.
Spesifikasi Acer Iconia A101
•    OS Android 3.0 (Honeycomb)
•    Dimensi 195 mm x 117 mm x 13.1 mm
•    Bobot 415 gram
•    Layar sentuh LCD kapasitif 7 inci
•    Resolusi 600 x 1024 pixels
•    Prosesor Dual-core 1GHz ARM Cortex-A9
•    Grafis GeForce Tegra 2 T20 chipset
•    Kamera utama 5MP, Auto Focus, LED Flash
•    Kamera kedua 2MP
•    Konektivitas HSDPA 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
•    Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot
•    Slot microSD hingga 32 GB
•    Battery Li-Po 1530 mAh

Sabtu, 24 Desember 2011

Harga Laptop Toshiba Terbaru 2012

Toshiba Libretto W100-1002U
8.600.000
Pentium U5400 1.2Ghz, 2GB DDR3, 62GB SSD, No Optical Drive, No LAN, Wifi, Bluetooth, Intel HD, Camera, 7inch WSVGA Touch Screen, Win 7 Home Premium
Toshiba NB520-1024
3.400.000
 
Atom N570, 1GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150 250MB (shared), Camera, 10.1inch WSVGA, Win7 Starter
Toshiba NB520-1044
3.100.000
 
Atom N570, 1GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150 250MB (shared), Camera, 10.1inch WSVGA, Non OS
Toshiba NB520-1049
3.600.000
-100.000
Atom N570, 2GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150 250MB (shared), Camera, 10.1inch WSVGA, Win7 Starter
Toshiba NB520-1055G
3.200.000
 
Atom N570, 2GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150 250MB (shared), Camera, 10.1inch WSVGA, Non OS
Toshiba Portege R830-2018UB (i5)
12.000.000
-800.000
Core i5-2410M, 4GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, Fingerprint, VGA Intel GMA HD 1 GB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Pro
Toshiba Portege R830-2042U
13.300.000
Core i5-2430M, 4GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, Fingerprint, VGA Intel GMA HD 1 GB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Pro
Toshiba Portege R830-2047U
15.800.000
Core i7-2640M, 4GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, Fingerprint, VGA Intel GMA HD 1GB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Pro
Toshiba Portege Z830-1002U
13.400.000
(same)
Core i5-2467M, 4GB DDR3, 128GB SSD, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, Fingerprint, VGA Intel GMA HD 1 GB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Portege Z830-2003
16.200.000
(same)
Core i7-2677M, 6GB DDR3, 128GB SSD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 1 GB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Pro
Toshiba Qosmio F750-1011X
14.400.000
500.000
Core i7-2670QM, 4GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT540M, Camera, 15.6inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Qosmio F750-1014X
22.300.000
800.000
Core i7-2670QM, 8GB DDR3, 640GB HDD, Blu-Ray, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT540M, Camera, 15.6inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Qosmio X770-1002X
24.100.000
800.000
Core i7-2630QM, 8GB DDR3, 1TB HDD, Blu-Ray, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GTX560M, Camera, 17.3inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Qosmio X770-1005X
25.000.000
 
Core i7-2670QM, 8GB DDR3, 1TB HDD, Blu-Ray, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT540M, Camera, 17.3inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite C600-1005U
4.500.000
100.000
Core 2 Duo T7570 2.26Ghz, 1GB DDR3, 500GB, DVDRW, 14inch WXGA, Intel GMA, Wifi, Bluetooth, Camera, Non OS
Toshiba Satellite C640-1002
4.600.000
Core i3 370M 2.4Ghz, 2GB DDR3, 320GB, DVDRW, Wifi, Intel HD, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite C640-1054U
4.100.000
 
Pentium B940, 1GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, VGA Intel HD Graphics 3000, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite C640-1061U
4.300.000
Pentium B950, 1GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, VGA Intel HD Graphics 3000, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite C640-1065U
5.300.000
100.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 805MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite C640D-1075U
3.900.000
(same)
AMD Dual Core E450, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA AMD Radeon HD6320 , Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L635-1086XR
6.300.000
-200.000
Core i3-380M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA ATi Radeon 5470 512MB, Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite L645D-1150X
6.000.000
200.000
AMD Phenom II P860, 2GB DDR3, 320GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA ATi Radeon HD5470 512MB, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L735-1010X
7.900.000
Core i3 2310M 2.13Ghz, 2GB DDR3, 500GB, DVDRW, Wifi, Bluetooth, Nvidia Geforce 315M 1GB, Camera, 13.3inch WXGA, Win 7 Home Premium
Toshiba Satellite L735-1027X
8.100.000
-200.000
Core i5-2410M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVIDIA® GeForce® N12M-GE-S 1GB, Camera, 13.3inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L735-1034U
5.800.000
200.000
Core i3-2310M, 1GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 805MB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L735-1037U
7.100.000
-300.000
Core i3-2310M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 805MB (shared), Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite L735-1097UB
6.400.000
200.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel® HD 3000 Graphic, Camera, 13.3inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L735-1108XB
8.800.000
 
Core i5-2430M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVIDIA® GeForce® N12M-GE-S 1GB, Camera, 13.3inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L745-1009X
7.800.000
-400.000
Core i3-2310M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVIDIA GeForce GT525M 1GB, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite L745-1012UB
5.700.000
200.000
Core i3-2310M, 1GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 729MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L745-1079U
6.800.000
-300.000
Core i3-2310M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 805MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Basic
Toshiba Satellite L745-1082XB
7.800.000
-500.000
Core i3-2310M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT525M, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite L745-1105U
6.200.000
200.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel HD 805MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite L745-1108U
7.600.000
300.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA HD 805MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Basic
Toshiba Satellite L745-1111X
8.900.000
300.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT525M 1GB, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite M645-1017X
7.500.000
(same)
Core i3-380M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVIDIA GeForce GT330M 1GB, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite M645-1023X
13.400.000
500.000
Core i7 2620M 2.7Gz, 2GB DDR3, 640GB, DVDRW, Wifi, Bluetooth, Nvidia Geforce GT550M 1GB, Camera, 14.1inch WXGA, Win 7 Home Premium
Toshiba Satellite P745-1003X
11.100.000
-1.300.000
Core i5-2410M, 4GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA nVIDIA® GeForce® N12P-LP, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite P745-1004X
7.800.000
-500.000
Core i5-2410M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel HD 729MB (shared), Camera, 14inch WXGA, Non OS
Toshiba Satellite P745-1010X
12.700.000
Core i5-2430M, 4GB DDR3, 750GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA nVIDIA® GeForce® N12P-LP, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Toshiba Satellite P745-1017U
9.200.000
Core i5-2430M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel® HD Graphics, Camera, 14inch WXGA, Non OS

Harga Laptop Acer Terbaru 2012

Acer Aspire 3820T-382G50nss
6.400.000
(same)
Core i3-380M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, VGA Intel GMA HD, Camera, 13.3inch WXGA, Win7 Home Basic
Acer Aspire 4253-E351G50Mn
3.900.000
(same)
AMD E350 1.6Ghz, 1GB, 500GB, 14.0inch HD Acer Cine Crystal, DVDRW, Wifi, Ati Radeon HD 6310, Camera, Win 7 Starter
Acer Aspire 4739-372G32Mikk
4.100.000
(same)
Core i3-370M, 2GB DDR3, 320GB HDD, DVD±RW, WiFi, VGA Intel HD Graphics, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Acer Aspire 4750-2332G50Mn
4.700.000
-100.000
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Intel HD Graphics, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Acer Aspire 4750-2332G50Mn
5.400.000
(same)
Core i3-2330M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Intel HD Graphics, Camera, 14inch WXGA, Windows 7 Home Basic
Acer Aspire 4752G-2332G64Mn
5.200.000
(same)
Core i3 2330M 2.2Ghz, 14.0inch HD Acer Cine Crystal, 2GB, 640GB, DVDRW, Nvidia Geforce GT520 1GB, Camera, Wifi, No Bluetooth, Non OS
Acer Aspire 4755G-2412G64Mn
6.800.000
200.000
Core i5-2410M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVidia Geforce GT540 1GB, Camera, 14inch WXGA, Non OS
Acer Aspire 4755G-2412G64Mn
7.600.000
(same)
Core i5-2410M, 2GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVidia Geforce GT540 1GB, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Acer Aspire 4830TG-2312G50Mn
6.200.000
(same)
Core i3-2310M, 2GB DDR3, 500GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, VGA NVidia Geforce GT540 1GB, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Basic
Acer Aspire 4830TG-2414G64Mn
8.900.000
300.000
Core i5-2410M, 4GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, GbE NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Nvidia GeForce GT540M, Camera, 14inch WXGA, Win7 Home Premium
Acer Aspire 5951G-2634G75Bnkk
13.400.000
400.000
Core i7-2630QM, 4GB DDR3, 640GB HDD, DVD±RW, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA NVidia Geforce GT540 1GB, Camera, 15.6inch WXGA, Win7 Home Premium
Acer Aspire One 257
2.800.000
(same)
Atom N570, 2GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150, Camera, 10.1inch WSVGA, Non OS
Acer Aspire One 522
2.500.000
(same)
AMD C-50, 1GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, ATI Radeon HD 6250, 10.1inch WXGA, Non OS
Acer Aspire One 522
2.800.000
(same)
AMD C-50, 1GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, ATI Radeon HD 6250, Camera, 10.1inch WXGA, Win7 Starter
Acer Aspire One 722
2.700.000
(same)
AMD C-50 1Ghz, 2GB DDR3, 320GB, 11.6inch, WXGA, No Optical Drive, Camera, Wifi, Ati Radeon HD 6250, No Bluetooth, Card Reader, Non OS
Acer Aspire One 722
3.000.000
(same)
AMD C-50, 2GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, ATI Radeon HD 6250, Camera, 11.6inch WXGA, Win7 Starter
Acer Aspire One Happy 2
2.900.000
100.000
Atom N570, 2GB DDR3, 320GB HDD, NIC, WiFi, Bluetooth, VGA Intel GMA 3150, Camera, 10.1inch WSVGA, Non OS
Acer Aspire S3 Ultrabook i3
7.300.000
(same)
Core i3 2367M 1.4Ghz, 13.3inch HD Acer Cine Crystal, 4GB, 320GB, No Optical Drive, Intel HD, Camera, Wifi, Bluetooth, Win 7 Home Premium
Acer Aspire S3 Ultrabook i5
7.900.000
(same)
Core i5 2467M 1.6Ghz, 13.3inch HD Acer Cine Crystal, 4GB, 320GB, No Optical Drive, Intel HD, Camera, Wifi, Bluetooth, Win 7 Home Premium

Rabu, 21 Desember 2011

Cara Meninstal Win8

Bagi yang masih belum tahu langkah2 menginstall windows 8, baik memakai CD/DVD ataupun memakai USB flahdisk, berikut langkah2 untuk menginstall edisi pratinjau pengembang windows 8 dari microsoft. Windows 8 edisi Pengembang adalah versi pra-beta dari microsoft untuk pengujian dan tujuan pengembangan. ini tidak dianjurkan di install pada pc yang masih aktif digunakan.
Jika ada rencana untuk membuat dual booting, pastikan anda menyediakan partisi primer lebih dari 20GB. dan jika ada rencana untuk instalasi bersih, pastikan backup dahulu file2nya kemudian baru diformat harddisk C nya, lalu install bersih windows 8 nya.
  1. Boot komputer anda dengan media instalasi windows 8 Developer.
  2. Mungkin butuh beberapa menit untuk memuat file-file, dan kemudian akan membawa Anda ke layar instalasi. Pilih pilihan yang sesuai dan klik Next.
  3. Sekarang klik pada “Install Now” untuk melanjutkan
  4. centang “Accept the terms and conditions” dan kemudian klik “Next”.
  5. Disini kita bisa memilih opsi apakah ingin meng-upgrade windows kita ke windows 8 Edisi Developer atau ingin melakukan instalasi bersih. Pilih Custom (Advanced) untuk melanjutkan instalasi bersih.
  6. Pada layar ini Anda dapat memilih drive yang ingin Anda instal, di sini kita memiliki kemampuan untuk mengelola disk, format, membuat partisi dll Jika Anda berencana untuk men-setup Dual boot maka Anda dapat memilih drive yang berbeda. Setelah Anda mengkonfigurasi drive klik “Next”
  7. Itu saja sekarang akan dimulai proses instalasi, tunggu sampai selesai yang mengambil waktu 10 menit sampai 1 jam tergantung pada konfigurasi Hardware.
  8. Setelah itu menyelesaikan instalasi Komputer Anda akan reboot dan akan mempersiapkan pengaturan2. Jadi silahkan menunggu beberapa saat.
  9. Sekarang akan membawa Anda untuk mempersonalisasi pengaturan desktop Anda. Silahkan pilih “Express settings” yang pada layarnya tertera keterangan tentang apa saja settingan akan dilakukan.
  10. Tidak seperti sistem operasi lain, pada Windows 8 Anda dapat login menggunakan account Windows Live. Jadi, Anda dapat memasukkan informasi account Windows Live Anda.
  11. Jika tidak ingin menggunakan metode login ini, silahkan klik pada “I don’t want to log in with a Windows Live ID”. Anda dapat memilih “Local account” untuk membuat Username dan Password untuk login ke Windows Anda. Setelah semua informasi telah dimasukkan, klik “Next”.
  12. Sekarang Windows akan mengkonfigurasi pengaturan Anda
  13. Setelah semuanya di setup, maka kita akan disuguhkan tampilan Desktop Windows 8.
Selamat! Anda sekarang telah berhasil menginstal Windows 8 edisi Pengembang di komputer Anda.

Beberapa istilah dalam chatting

Net splits
Network dapat menjadi terpecah (disebut "net split"), jadi memisahkan anda dari user-user yang sedang berbicara dengan anda. Split ini sering terjadi cukup singkat, walau kadang sampai beberapa hari.
Lag
Problem yang sering muncul adalah "lag", dimana ada delay yang terasa antara waktu ketika anda mengetikkan pesan dan sampai orang lain membacanya. Pilihlah server terdekat dengan kita untuk mengurangi lag. Lag dapat diukur dengan menggunakan perintah /ping (lihat bagian perintah-perintah di atas). Perintah untuk berpindah server adalah /server nama.server.tsb.
Server List
Pada banyak client, mengetikkan /links memberikan list dari server-server pada net yang bersangkutan. Gunakan perintah ini secara sparing, tidak lebih dari beberapa kali dalam satu baris.
Ping? Pong!
Untuk user mIRC : Ping? Pong! Dalam window status berarti server anda mem"ping" anda untuk memastikan bahwa anda masih terkoneksi, dan client anda otomatis membalas dengan pong. Tidak usah khawatir dengan hal ini.
Peringatan tentang DCC chat
Perintah /dcc chat dapat digunakan untuk membuka koneksi one-to-one yang menghindarkan dari lagi dan tidak akan diputuskan oleh net split. Periksalah dokumentasi client anda untuk petunjuk penggunaan. Pada client-client yang umum, anda dapat menset koneksi DCC chat dengan sekaligus mengetikkan /dcc chat nick_dari_orang_lain. Untuk berbicara melalui koneksi itu, ketik /msg =nick apa saja (perhatikan tanda =). Dalam mIRC, anda dapat juga memulai sesi DCC chat dengan memilih DCC dan kemudian Chat dari menu dan kemudian memasukkan nick dari user yang ingin kita ajak berbicara. Sebuah window akan terbuka untuk sesi dcc chat tersebut.

Algoritma Cek Digit Pada Kartu Kredit

Di dunia nyata tentunya Anda sudah mengetahui, atau setidaknya mendengar bagaimana kartu kredit telah diterima secara luas di masyarakat. Berbagai toko, dan penyedia layanan jasa telah menerima pembayaran dengan menggunakan kartu kredit. Saat ini di dunia maya (Internet), pembayaran dengan kartu kredit juga sudah mulai diterima secara luas. Berbagai kejahatan telah sering dilakukan dengan penggunaan kartu kredit ini, baik di dunia nyata maupun di dunia maya. Namun di artikel ini saya tidak akan membahas mengenai keamanan kartu kredit, saya hanya membahas suatu hal kecil yang disebut sebagai pengecekan digit pada kartu kredit. Hal ini memang cukup kecil, namun patut diketahui oleh semua orang.
Dalam proses pembayaran di Internet dengan menggunakan kartu kredit, ada suatu proses yang sangat diperlukan yaitu authentication, hal ini merupakan proses untuk membuktikan bahwa nomor kartu kredit yang dimasukkan adalah benar, dan yang memasukkan adalah orang yang berhak untuk menggunakan kartu itu. Hal ini tampaknya mudah dilakukan, sebuah program bisa langsung dihubungkan ke server bank dan bisa langsung diperiksa, tapi hal ini tentunya cukup menyita waktu, bagaimana jika nomor kartu yang dimasukkan ternyata salah ketik?, segala koneksi ke server bank, segala pencarian data dan lain-lainnya tentunya akan sia-sia.
Untuk (sedikit) memecahkan masalah di atas, nomor kartu kredit telah dirancang sedemikian rupa sehingga memungkinkan dilakukannya pengecekan awal sebelum sebuah nomor diperiksa melalui bank yang bersangkutan. Pengecekan ini adalah pengecekan kombinasi digit yang lazim dikenal dengan nama algoritma cek digit. Algoritma cek digit yang dipakai di kartu kredit adalah algoritma cek digit Luhn (Luhn check digit algorithm).
 

Menjebol WinBoost yang terproteksi

WinBoost 2000 (www.winboost.com) merupakan utility favorit bagi banyak orang, karena dapat digunakan untuk mengganti puluhan setting tersembunyi pada Windows 9x tanpa perlu susah payah otak-atik pada registry.
Program tersebut juga dilengkapi dengan fasilitas password, sehingga hanya orang yang tahu passwordnya saja yang dapat menggunakan. Tapi sayangnya proteksi tersebut sangat lemah dan mudah dibongkar. Pengen tahu caranya ?
Sekarang jalankan WinBoost Anda dan aktifkan password (terletak pada bagian WinBoost 2000 preferences). Terserah mau dikasih password apa. Kalau sudah segera tutup WinBoost-nya.
Mulai sekarang untuk menggunakan WinBoost Anda harus memasukkan Untuk "melumpuhkan" password WinBoost, hapus saja Name Password passwordnya. Nah, untuk mengakali "todongan" password tersebut, jalankan registry editor. Pindah ke key HKey_Local_Machine\Software\Magellas\WinBoost 2000. Lihat pada panel sebelah kanan. Kalau WinBoost Anda terproteksi dengan password maka akan terdapat Name bernama Password. Isi Data tersebut adalah passwordnya yang telah dienkrip. Coba hapus Name bertuliskan Password tersebut.
Sekarang jalankan lagi WinBoost-nya. Gimana hasilnya ? Ternyata Anda tidak ditodong password lagi khan ?